Kebersamaan adalah permulaan, menjaga kebersamaan adalah kemajuan, bekerja bersama adalah keberhasilan. Hal ini disampaikan widyaswara Pusat Pendidikan dan Pelatihan Sumber Daya Manusia Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (PPSDM BPPK) Totok Soeprijanto yang mengutip pernyaan Henry Ford dalam materi In House Training (IHT) “Team Work and Motivation”. Totok Soeprijanto menyampaikan ada enam kunci keberhasilan yaitu memahami tujuan bersama, memahami peran, rasa memiliki, menghargai perbedaan, berkomunikasi efektif dan terus memperbaiki diri.
Sehingga bisa disimpulkan kerjasama adalah sebuah usaha yang dilakukan oleh beberapa orang atau kelompok secara bersama-sama untuk mencapai suatu tujuan tertentu. Maka dari itu dengan adanya program Sekolah Mencetak Wirausaha (SPW) yang ada di SMKS Pesantren Terpadu ada beberapa tiem yang menjalin Kerjasama dengan kelompok lain, salah satunya yaitu bekerjasama dengan kelompok lain dari sekolah SMK Nasional Mojosari. Besar harapan ini bisa menjalin Kerjasama tidak hanya dibidang wirausaha saja, selain itu juga bisa menjalin silaturrahmi dengan baik.